Dedi Wandra: Momen Halal Bi Halal Tingkatkan Kekompakan dan Persaudaraan

Sawahlunto, Humas – Kementerian Agama Kota Sawahlunto gelar kegiatan Halal Bi Halal di aula Gedung Pelayanan Haji dan Umrah Terpadu (PLHUT), Kamis (17/4). Acara ini dihadiri oleh jajaran pejabat dan pegawai di lingkungan Kemenag, termasuk Ketua DWP, Kasubbag Tata Usaha, para Kepala Seksi, Kepala KUA dan Madrasah, penyuluh agama, serta ASN dari satuan kerja.

Dalam suasana yang penuh keakraban, Halal Bi Halal dijadikan sebagai wadah atau momen untuk meningkatkan kekompakan dan mempererat tali persaudaraan antar ASN di lingkungan Kemenag Kota Sawahlunto, hal ini disampaikan Kakan Kemenag dalam sambutannya

Dedi Wandra juga menyampaikan bahwa Halal Bi Halal adalah sarana untuk menyucikan hati, pikiran, dan jiwa di momen Idul Fitri

"Halal Bi Halal ini menjadi wadah untuk saling berjabat tangan, saling memberi dan menerima maaf. Di momen Idul Fitri ini, mari kita bebaskan diri dari belenggu dosa dan kesalahan antar sesama. Kita semua di Kementerian Agama adalah satu keluarga," ujarnya.

Ia berharap kegiatan ini dapat memperkuat silaturahmi dan ukhuwah, meskipun para ASN bertugas di tempat yang berbeda. Menurutnya, kekompakan, persatuan, dan rasa persaudaraan yang kuat antar satuan kerja akan menciptakan sinergi yang baik di lingkungan Kemenag Kota Sawahlunto.

"Tidak mungkin kita mencapai keberhasilan jika masih ada permasalahan atau ketegangan antar sesama. Tujuan kita satu: memberikan pelayanan keagamaan terbaik kepada masyarakat. Dan semua itu harus kita mulai dengan niat ibadah kepada Allah, di manapun kita bertugas" tegasnya.

Kegiatan ini menghadirkan tausiah dari Ustaz Johan Effendi yang menyampaikan lima pesan utama kepada seluruh peserta Halal Bi Halal.

Pertama, ia mengajak seluruh ASN untuk menyelesaikan segala permasalahan hati dengan sesama. "Tidak boleh ada lagi hal-hal yang membuat hati kita rusak terhadap saudara kita," tegasnya.

Kedua, menjadikan momen ini sebagai langkah kembali ke jalan kebenaran dan kemenangan. "Orang yang menang adalah orang yang diberi kemudahan oleh Allah untuk mendekat ke surga," ujarnya.

Ketiga, ia menekankan pentingnya memperkuat tali silaturahmi. "Allah akan menolong hamba-Nya yang membantu saudaranya," tambahnya.

Keempat, pentingnya berbaik sangka terhadap sesama, karena banyak masalah muncul dari prasangka buruk. Dan kelima, momen ini hendaknya dijadikan ajang untuk saling mendoakan agar kehidupan dunia dan akhirat menjadi lebih baik.

Kegiatan ditutup dengan saling bersalaman antar ASN, momen ini menjadi awal baru untuk memperkuat sinergi dan semangat dalam memberikan pelayanan terbaik ke masyarakat.


Editor: -
Fotografer: -